Aktris cantik Zaskia Adya Mecca sudah berhijab sejak usia 17 tahun. Tidak mudah bagi Zaskia untuk memutuskan berhijab pada awalnya. Kala itu, belum banyak wanita Indonesia yang mengenakan hijab walaupun termasuk salah satu negara dengan penduduk mayoritas Islam.

Ketika berbincang dengan Wolipop saat pemotretan fashion awal April lalu, Zaskia mengaku mengenakan hijab setelah datang ke seminar tentang saat ia masih SMA. Wanita 26 tahun itu juga mengatakan sulit untuk benar-benar meyakinkan diri agar bisa mengenakan hijab setiap hari terutama di lingkungan sosialnya.

Zaskia bercerita, awal ia mengenakan hijab belum ada teman wanitanya yang sudah menggunakan jilbab. Maka dari itu, ia harus siap bila beberapa dari temannya memberikan pandangan negatif atau komentar pedas tentang dirinya. Setelah merasa yakin untuk konsisten berhijab, Zaskia mengaku awalnya lebih kritis karena banyak orang memberikan komentar kurang menyenangkan kepada dirinya.

"Awalnya sebenarnya nggak mau terlalu ambil pusing cuma kegalauan hati saja yang belum siap waktu itu. Aku belum punya teman pakai jilbab dulu, jilbab dibilang belum keren, dulu masih asing. Teman-temanku pada aneh aku pakai jilbab, ada yang nanya 'kok lu mau pakai jilbab, aku balikin, lo kan muslim kenapa nggak pakai jilbab' aku dulu jadi kritis. Tapi sekarang aku nggak mau ngurusi orang lain deh," tutur Zaskia kepada Wolipop di Kedai Kemang, Jakarta Selatan.

Menurut Zaskia, pandangan orang lain terhadap diri sendiri cukup memberikan pengaruh besar terutama bila komentar yang sama datang dari banyak orang. Oleh karena itu, istri Hanung Bramantyo ini menyarankan kepada para wanita yang baru berhijab untuk menutup telinga. Tidak perlu mendengarkan pendapat yang membuat diri sendiri 'jatuh' dan cukup ambil masukkan yang positif saja.

Bukan berarti tidak menerima kritik dari orang lain tapi lebih baik menyaring kritik yang memang bisa membangun diri agar lebih baik. Zaskia meuturkan bahwa tidak sedikit wanita berhijab yang akhirnya menjadi tidak percaya diri karena komentar orang lain sehingga menanggalkan jilbabnya. Padahal jilbab itu urusannya dengan Tuhan.

"Urusan agama dan jilbab itu urusan kita sama Allah. Banyak yang pakai jilbab takut, sebal sendiri karena dengar judge orang lain. Banyak yang pakai jilbab diprotes, sudah tutup kuping saja. Jadi berjilbablah buat Allah bukan buat orang lain. Banyak banget orang pakai jilbab akhirnya lepas karena capek dikritik," ujar wanita yang memulai kariernya sejak 2001 itu.

Zaskia juga menambahkan, sesama muslim perlu saling mengingatkan tapi perlu diperhatikan bagaimana cara orang lain memberikan saran. Bila saran itu hanya berupa sindiran atau komentar pedas yang tidak bermanfaat sebaiknya abaikan saja.

Kini hijab sudah semakin bervariasi dan tidak terlihat monoton. Melihat hal itu, Zaskia merasa bersyukur dan senang dengan perkembangan fashion hijab yang begitu besar. Dalam kesehariannya, Zaskia tentu memperhatikan penampilannya. Meskipun banyak hijabers masa kini yang suka tampil tumpuk tapi ia tetap dengan gaya personalnya yang simpel dan kasual.
Next
Posting Lebih Baru
Previous
This is the last post.
 
Top